Senin, 16 Januari 2012

Wikipedia mau ditutup? Are you for sure?



Ok guys, i got lil bit SHOCK after my friend tweet me that Wikipedia will be closed. Gimana engga shock, hampir tiap kali kita browsing di internet, nama wikipedia hampir selalu muncuk di halaman pertama. Mau itu di google, yahoo!, ataupun Bing. Apalagi bagi pelajar ataupun mahasiswa kaya saya. Hampir tiap kali dosen kasi tugas tentang definisi suatu masalah, website pertama yang sering kita kunjungi pasti wikipedia. Lalu gimana kalo misal wikipedia akhirnya jadi ditutup? OMG, ini pasti bakal berdampak banyak bagi para netizen. Coba bayangin kalo kalian suruh cari referensi ilmiah, kalian yakin mau buka-buka buku-buku tebel di Perpustakaan? kalo memang anda sekalian ini rakyat teladan, yah alhamdulillah lah... Tapi bagi yang suka cara instant? It gonna be a nightmare... *backsound film setan* mau cari referensi dimana lain kalian?

Btw, orang pertama yang mengumumkan akan menutup wikipedia adalah sang co-founder Jimmy Wales via twitter-nya. 

“This is going to be wow, I hope Wikipedia will melt phone systems in Washington on Wednesday. Tell everyone you know!” that's his tweet on January 17th 2012.

Saya pribadi senada dengan Mr. Wales akan dampak penutupan wikipedia,
karena ini website udah masuk TOP TEN dunia dengan pengunjung lebih dari 25 juta perharinya. Coba bayangin kalo 25 juta orang ini mau cari referensi ilmiah? mau kemana lagi mereka? >:)

Well guys, usut punya usut.. ternyata latar belakang penutupan wikipedia di dasari protes mereka atas undang-undang anti pembajakan online yang baru saja ditetapkan oleh pemerintah Amerika Serikat. Bersama dengan beberapa manajemen website lain seperti Reddit, wikipedia merasa bahwa undang-undang SOPA (Stop Online Piracy Act) yang akan ditetapkan oleh pemerintah Amerika Serikat ini kurang mendukung eksistensi mereka, karena merusak konsep internet yang bebas dan terbuka.

Menurut saya pribadi, hal ini kurang bijak sih mengingat wikipedia.org adalah situs global yang mencakup skala dunia. Padahal isu undang-undang SOPA (Stop Online Piracy Act) ini hanyalah isu nasional belaka. Bagaimana dengan kita yang bukan orang Amerika Serikat, haruskah kita terkena dampaknya pula?

Dari info yang beredar di kepala saya sampai saat ini, hanya wikipedia berbahasa inggrislah yang akan ditutup. Untuk wikipedia berbahasa indonesia sepertinya sih engga... Ha Ha Ha.. gimana seneng denger kalimat barusan? :)

Selain itu, wikipedia berbahasa inggris ternyata bukannya ditutup, tapi cuma bakal offline aja selama 24 jam pada tanggal 18 Januari 2012, tepatnya hari Rabu besok. Yah bagi kalian yang termasuk 25 juta pengunjung wikipedia berbahasa inggris harap sabar sehari aja yah. Hal ini juga demi mendukung protes wikipedia terhadap undang-undang SOPA pemerintah Amerika.

P.S. Ada pesen dari om Jimmy Wales nih :


Tidak ada komentar:

Posting Komentar