Selasa, 20 Maret 2012

Kantor Impian :)


Hi guys, adakah diantara kalian yang pernah memikirkan seperti apakah kantor impian kalian? Mungkin sebagian besar orang berpendapat bahwa kantor seperti milik Google ataupun Yahoo! dalah kantor impian anda. Atau kalau di Indonesia, bisa jadi kantor baru milik Kaskus adalah kantor impian anda. Hal ini make sense juga sih, mengingat kantor-kantor tadi memberikan segudang fasilitas yang mampu memanjakan karyawannya. Kalo buat saya pribadi sih, saya tidak akan membangun sebuah kantor yang hanya memberikan segudang fasilitas yang mampu memanjakan karyawan saja, tapi juga mampu menstimulus para karyawan untuk lebih produktif lagi.

Mungkin bagi anda yang pernah melihat video tentang kantor baru kaskus bakal terkesan karena seolah-olah kantor baru tersebut memberikan banyak fasilitas yang memanjakan para karyawannya, namun tanpa anda sadari fasilitas itu jugalah yang juga mampu menstimulus karyawan untuk bekerja lebih produktif lagi.  Coba kalian lihat tempat meeting-nya, terlihat nyaman bukan dengan dominasi warna putih. Namun dibalik itu, ternyata dindingnya dilapisi kaca yang bisa dicoret-coret, sehingga karyawan yang ingin brainstorming ide ngga perlu ribet lagi.

Kalo untuk kantor saya pribadi saat ini, letaknya masih berada di sebelah kamar tidur saya. Ha Ha Ha.. coba tengok, inilah kantor saya saat ini :

Kantor saat ini

Letaknya di lantai 3 Apartement saya. Depan jendela langsung menghadap kearah kampus Universitas Ciputra. Mungkin kalian bakal ngomong “ih, kecil banget yah kantornya? Cuma meja kecil dengan tumpukan banyak buku.” Well memang betul, kecil banget. Kalo kalian nanya, perusahaan apa yang kantornya sekecil ini, I’ll answer this is the office of media and creative industry consultant. Namanya apa? “Entrepreneur.is.Me”. Kalo kalian mau nanya what kind of company is it? Next time aja yah, kan kali ini kita lagi ngomongin soal kantor impian J

Oh iyah guys, beberapa waktu yang lalu saya minjem buku desain kantor di Perpus kampus. Walaupun saya bukan mahasiswa Interior Design, but saya seneng banget baca-baca buku soal interior design and architecture. Yah, sekedar buat cari inspirasi.

The Book that inspire me

Dalam buku yang berjudul SPACE OFFICE 2 ini, saya banyak nemuin desain kantor-kantor yang inspiratif and applicable.Contohnya nih kantor milik KAA Group ini :

Kantor karyawan KAA Group

Kantor yang notabene milik perusahaan desain berbasis di Los Angeles ini didominasi warna pastel yang mengesankan profesionalitas mereka. Selain itu, meja tiap karyawannya memungkinkan untuk ditempelin post it, sehingga karyawan yang punya ide kreatif bisa langsung dicatet dan ditempelkan biar ingat.

Perpustakaan KAA Group

Selain itu ada perpustakaannya juga yang bisa dijadikan sebagai tempat para karyawan untuk cari inspirasi. Well guys, mungkin saat ini internet telah menjadi source utama kita dalam mencari informasi ataupun inspirasi, tapi kita tetep tidak menampik kemungkinan bahwa tempat yang nyamanlah yang membuat kita lebih terbuka untuk menerima informasi ataupun inspirasi.

Ada juga kantor perusahaan arsitek milik Olson Sundberg Kundig Allen. Kantor yang berbasis di Sattle ini memang terlihat seperti baru setangah jadi padahal sebenernya yah emang seperti inilah jadinya.



Kalau untuk sebuah perusahaan desain dan arsitektur sih menurut saya desainnya bagus juga karena menggambarkan sebuah semangat berkarya dan kreativitas. Selain itu, sepertinya kantor ini dibuat dengan budget yang murah karena hampir semua material interiornya dari bahan daur ulang. Tapi menurut saya kantor ini keren juga karena mampu mendesain material daur ulang menjadi desain yang keren.
Ada juga kantor perusahaan arsitek dari Belanda bernama Municipal. Kantor yang didominasi warna pastel ini dibangun dengan hall yang begitu besar. Yah, walaupun saya menyukai sesuatu yang minimalis, tapi desain yang memiliki banyak ruang lowong ini seolah-olah mampu menggambarkan kebesaran nama perusahaan mereka.

Municipal Office
Kalo kalian mau nanya seperti apa kantor impian saya, lets check this out :
Kantor impian saya paling engga mampu didesain sebagai sebuah tempat yang mampu menstimulus produktifitas karyawannya dan mampu menampung mobilitas karyawan yang cukup tinggi, karena saya sangat tertarik untuk mendirikan sebuah perusahaan media dan kita semua tahukan kalau perusahaan media itu memiliki mobilitas yang tinggi karena mereka harus berburu berita sana sini. Selain itu, desain yang cukup terbuka juga perlu. Hal ini tak lain agar setiap karyawan mampu berbagi ide dengan baik.

Very dynamic room
 Selain desain seperti yang di atas, membuat sebuah area yang dikhususkan untuk membaca dan pitching idea sepertinya perlu juga. Coba tengok desain sudut perpustakaan milik Huntsman Architecture Company ini, keren juga kan? Hampir ditiap sudut perpustakaannya disediakan tempat untuk pitching idea.

Perpustakaan perusahaan
Oiyah, pernahkah kah kalian membayangkan sebuah ruang meeting yang paling ideal bagi perusahaan kalian? Kalo menurut saya sih ruang meeting yang paling ideal itu mampu mengesankan sesuatu yang cerah dan inspiratif dan sepertinya dasain ini ada para ruang meeting milik Jakob-Kaiser-Haus, sebuah perusahaan desain arsitektur yang berbasis di Berlin, Jerman. Ruang meeting yang berada tepat di atas geding ini didominasi oleh kaca-kaca disekelilingnya. Hal ini mengesankan sebuah ruang meeting yang cerah dan inspiratif, beda dengan kebanyakan ruang meeting di Indonesia yang cenderung lebih kaku dan terkadang bikin sumpek.

JKH Meeting Room
Selain tadi, sepertinya ruang kantor dengan beberapa taman juga bagus. Selain menambah lahan terbuka hijau, kantor dengan taman juga akan mengesankan kerindangan. Coba lihat kantor sebuah perusahaan riset sumber daya alam berbasis di Belanda berikut ini, keren bukan?

Office Garden
Auditorium sepertinya perlu juga dimiliki, karena tempat ini sangat berguna apabila kita ingin menyelenggarakan sebuah konferensi ataupun lanching product. Coba lihat auditorium di bawah ini, siapa sangka kalau auditorium ini adalah milik sebuah perusahaan elektronik dari Taiwan bernama Marconix. Keren  bukan?

Auditorium Kantor

And the last, saya pengen di kantor impian saya terdapat sebuah gym yang komplit. Salian karena saya gemar akan gaya hidup sehat, hal ini juga penting bagi karyawan saya karena mereka adalah aspek utama produktifitas perusahaan kelak. Maka dari itu kesehatan mereka harus dijaga dong. Kalo karyawan kita lagi ngga sehat, yang rugi ntar siapa? Seluruh aspek perusahaan juga kan?

Gym di kantor
Well guys, itulah tadi gambaran kantor impian saya. Bagaimana dengan kantor impian kalian?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar